Agar
tidak terjadi kesalah pahaman buat kakak alumni dan siswa penegak, ada baiknya
kami jelaskan disini
Bahwa banyak dari
penegak bantara gudep 02 501 dan 02 502 yang telah dipercaya untuk membantu melatih para
pramuka siaga dan penggalang di beberapa SD Negeri di seputar kecamatan tebet dan kecamatan
setiabudi. Mengapa kita para Pembina
lapangan memberikan dan menyalurkan mereka tentunya dengan dasar-dasar yang
jelas dan Insya Allah tidak menyalahi aturan yang berlaku. Dan mereka tidak
serta merta dilepas begitu saja, tapi kami tetap mendampingi mereka disetiap
mereka melatih. Bahkan kami selalu bergerak langsung mendatangi sekolah-sekolah
disaat mereka berlatih. Tentunya kami akan selalu menjaga nama baik sekolah
SMAN43 /GUDEP kami.
1.
Jumlah penegak bantara kita
yang sedikit, membuat para Pembina lapangan merasa sangat prihatin jika kita
nanti dihadapkan pada extra kurikulum
wajib. Tentunya kita akan kewalahan bila para bantara tidak bisa memimpin adik2
kelasnya. Ini nanti akan jadi dilemma
buat kita semua.
2.
Di dalam SKU SIAGA MULA, SIAGA BANTU DAN SIAGA TATA
disana dijelaskan pada point nomor 5, Bisa menabung dan membayar iuran pramuka dari hasil usahanya sendiri.
3.
Di dalam SKU PENGGALANG RAMU, PENGGALANG RAKIT, DAN
PENGGALANG TERAP dijelaskan pada point nomor 19, Memiliki tabungan dan membayar iuran pramuka
dari hasil usahannya sendiri.
4.
Di dalam SKU PENEGAK BANTARA
DAN LAKSANA pun sudah pasti ada. Silahkan dilihat sendiri.
5.
Tri Satya : Ikut serta
membangun masyarakat.
6.
Mengasah skill kepramukaan
secara langsung melalui ajar mengajar .
7.
Mempersiapkan mereka agar
berguna dimasa depan nanti.
6 DASAR SKILL YANG HARUS MEREKA MILIKI
1.
Skill convidence, menumbuhkan rasa
percaya diri bahwa mereka memiliki keyakinan dari apa yang mereka lakukan itu
bisa dan benar, gak usah ragu, malu,
ataupun minder bila merek diminta untuk memimpin. Baik untuk dirinya, adiknya,
keluarganya, ataupun kelak mereka berada dilingkungan masyarakat luas.
2.
Skill communication, menumbuhkan dan
melatih mereka berkomunikasi secara baik. Berlatih berkomunikasi dengan orang yang lebih tua, dengan yang muda, ataupun masyarakat luas dan mereka bisa menyampaikan maksud dan tujuan itu
secara jelas, tegas dan mudah dipahami.
3.
Skill management, melatih mereka untuk
biasa membuat planning kegiatan mereka agar selalu dapat membagi waktu bermain,
belajar, latihan pramuka, tugas-tugas sekolah, keluarga, keuangan, dan
menyimpan ataupun menjaga barang miliknya sendiri.
4.
Skill leadership, bagaimana caranya
menumbuhkan dan melatih sifat-sifat kepemimpinan yang telah dianugrahkan Tuhan
kepada dirinya sebagai Kalifah di bumi ini. Bahwa setiap orang adalah
pemimpin. Paling tidak mereka bisa
menjadi pemimpin dirinya sendiri. Mudah2an mereka dimasa depan mereka adalah
pemimpin yang diharapkan oleh bangsa ini.
5.
Skill Financial, mereka harus belajar
untuk bisa memanage keuangan mereka dari hasil usahanya sendiri, baik untuk
jajan, sekolah, iuran, atau pun untuk kesenangan mereka. Dan diharapkan mereka
harus bisa berhemat sesuai dengan kebutuhan mereka.
6. Skill motivasi, mereka harus bisa memotivasi dirinya sendiri, disaat mereka galau,
disaat mereka senantiasa dibutuhkan, disaat mereka sakit, disaat mereka
mengalami musibah, kehilangan, disaat mereka tak punya uang. Tapi mereka selalu
dituntut tetap Excited, DON’ BE LOOSE ATTITTUDE!!.
Inilah dasar
alasan kami menerjunkan mereka untuk latihan ajar mengajar di sekolah – sekolah
SD Negeri, tentunya tidak kita pungkiri bahwa disetiap mereka mengajar, juga
mengharapkan imbalan sebagai pengganti jerih payah dan transport mereka. Kami
dan adik2 bantara pun tidak pernah memasang tariff kami. Mereka merasa bahagia telah dipercaya untuk
berlatih skill mereka di sekolah-sekolah SD tsb. Dan kami sebagai Pembina
lapangan pun sadar bukan tujuan kami mencari
dan mengarahkan penghidupan mereka dari pramuka. Ada tugas dan masa depan mereka yang lebih
besar dan tentunya lebih baik.
Tidak berhenti
disitu, kami mulai minggu depan siap untuk mengajarkan mereka berkreatifitas
dari hasil karya mereka, membuat souvenir, membuat kue dan lain-lain.
Tentunya kami mengharapkan semua produk
hasil mereka dapat dibanggakan serta bisa menjadi tambahan penghasilan mereka
sebagai interpreneurship baik sekarang dan masa depan nanti.
Semoga dari
sedikit hasil jerih payah nya, mereka dapat berkontribusi untuk membantu mengisi iuran kas kita yang
memang hanya sedikit. Dan tentunya
inilah harapan kita dari masa pembiaran sekolah kepada pramuka kita saat ini.
Demikian
alasan kami sebagai Pembina, semoga ini dapat menjernihkan hal-hal yang bila
nanti dipandang keliru. Terima kasih.
Salam Pramuka
Jakarta 16
Maret 2013.
0 komentar:
Posting Komentar